Dosen dan Tendik Universitas Amikom Yogyakarta ikuti program vaksinasi lanjutan tahap ketiga Vaksinasi Covid-19

2 February 2022 | Berita Utama

Dosen dan Tenaga Kependidikan (Tendik) Universitas Amikom Yogyakartamengikuti program vaksinasi lanjutan tahap ketiga atau suntik booster Vaksinasi Covid-19 dalam acara vaksinasi yang dilaksanakan pada hari Senin, 31 Januari 2022 di Auditorium Universitas Pembangunan Nasional (UPN) ‘Veteran’ Yogyakarta. Kegiatan ini diikuti oleh Dosen, Tenaga Kependidikan, mahasiswa dari 5 Perguruan Tinggi yang mengikuti agenda ini, yaitu: UPNVYK, Universitas Amikom Yogyakarta, STIE YKPN, STIE SBI dan STIKES Guna Bangsa, serta diikuti juga oleh masyarakat umum di sekitar kampus. .

Antusiasme peserta dalam mengikuti agenda vaksinasi Covid-19 ini sangat luar biasa. Total sekitar 2.700 peserta yang ikut dalam kegiatan ini. Vaksinasi yang diberikan sendiri adalah Ptizer. Vaksin dosis ketiga COVID-19 atau vaksin booster ini dinilai dapat meningkatkan atau mengembalikan efektivitas vaksin COVID-19 sebelumnya yang bisa melemah seiring berjalannya waktu. Dengan mendapatkan vaksin booster ini, antibodi tubuh bisa terbentuk kembali sehingga tubuh tetap kuat melawan virus Corona.

Program vaksinasi ini sendiri merupakan bukti nyata keseriusan universitas Amikom Yogyakarta dalam mendukung program percepatan vaksin dari pemerintah. Kesiapan ini juga menunjukan komitmen Perguruan tinggi untuk melaksanakan arahan apapun yang dilakukan oleh Kemendikbud-Dikti, baik untuk perkuliahan Luring maupun Hybrid (luring dan daring). Hal ini tentu saja, dengan tetap mengikuti kebijakan dari pemerintah terkait dengan penanganan wabah Covid-19 di Indonesia.