Yogyakarta, 31 Oktober 2024 – Universitas AMIKOM Yogyakarta menerima kunjungan dari SMK Negeri 1 Nglegok Blitar, yang diikuti oleh siswa jurusan Teknik Komputer Jaringan (TKJ) beserta beberapa guru pendamping di Ruang Cinema AMIKOM. Kunjungan ini bertujuan untuk memberikan wawasan praktis bagi para siswa tentang dunia teknologi, khususnya dalam bidang jaringan komputer dan industri kreatif.
Dalam sambutannya, Devi Wulandari, S.Kom., M.Kom. (Sie Keuangan dan Hospitality Direktirat Kehumasan dan Urusan Internasional) menyambut hangat rombongan dari SMK Negeri 1 Nglegok Blitar tersebut. Beliau juga memperkenalkan sejarah singkat AMIKOM, yang telah berkembang dari akademi kecil hingga menjadi universitas teknologi dan kreatif terkemuka di Indonesia. Beliau menjelaskan fasilitas-fasilitas AMIKOM yang mendukung pembelajaran berbasis teknologi, seperti AMIKOM Creative Economy Park dan studio animasi MSV Studio, yang terkenal dengan produksi film animasi Battle of Surabaya.
“Kami berharap kunjungan ini bisa memberi wawasan baru bagi adik-adik SMK, terutama di bidang teknologi dan jaringan komputer yang sangat relevan di era digital ini,” ujar Devi.
Selanjutnya, Bapak Rinal Asfurin, Ketua Jurusan TKJ SMK Negeri 1 Nglegok Blitar, mengucapkan terima kasih atas sambutan yang luar biasa dari pihak AMIKOM. Rinal menjelaskan bahwa kunjungan ini merupakan bagian dari program sekolah untuk memberikan pengalaman langsung kepada siswa tentang aplikasi ilmu yang mereka pelajari, khususnya dalam dunia industri jaringan dan teknologi. “Kami ingin para siswa memiliki pengalaman nyata dan memahami penerapan teknologi yang mungkin bisa menjadi inspirasi bagi karier mereka di masa depan,” ungkap Rinal. Ia juga berharap bahwa hubungan antara SMK Negeri 1 Nglegok Blitar dan Universitas AMIKOM dapat terus berkembang, terutama dalam bentuk program magang atau kelas industri yang akan sangat bermanfaat bagi siswa.
Setelah sesi sambutan, acara dilanjutkan dengan pemaparan materi dari PT Time Excelindo, yang disampaikan oleh Staf Network Operation Centre PT Time Excelindo, Fajar Kurniadi. Dalam presentasinya, Fajar memperkenalkan PT Time Excelindo sebagai penyedia layanan internet (ISP) yang fokus pada pengelolaan jaringan dan keamanan data. Fajar menjelaskan bahwa Time Excelindo menggunakan teknologi mutakhir untuk memastikan stabilitas dan keamanan jaringan bagi pengguna, serta memberikan layanan yang tangguh dan terpercaya. “Pengelolaan jaringan yang kuat adalah tulang punggung dari sebuah ISP. Kami memastikan bahwa konektivitas yang kami sediakan selalu stabil dan aman bagi pelanggan,” kata Fajar.
Beliau juga membahas tentang tantangan-tantangan di industri ISP, terutama dalam hal menghadapi serangan siber yang semakin meningkat. Ia menekankan bahwa manajemen server, pemantauan jaringan, dan penerapan firewall yang canggih adalah bagian dari strategi perusahaan dalam menjaga keamanan data dan operasional. Selain itu, Fajar memberikan wawasan tentang teknologi terbaru, seperti aplikasi Internet of Things (IoT) yang saat ini mulai banyak diterapkan dalam berbagai sektor bisnis dan pemerintahan. “Industri ini selalu membutuhkan inovasi dan solusi terbaru untuk memenuhi kebutuhan pelanggan dan melindungi data dari ancaman siber,” jelas Fajar.
Selama sesi tanya jawab, para siswa antusias mengajukan pertanyaan seputar tantangan yang dihadapi oleh seorang teknisi jaringan di industri ISP. Fajar menekankan pentingnya keterampilan teknis yang mendalam di bidang jaringan, sekaligus kemampuan adaptasi terhadap perkembangan teknologi yang cepat. Ia mengajak para siswa untuk terus mengembangkan keterampilan mereka dan terbuka terhadap teknologi baru. “Untuk sukses di industri ini, kalian harus siap belajar dan mengembangkan kemampuan di bidang seperti keamanan jaringan, manajemen server, dan enkripsi data,” ujar Fajar, memotivasi para siswa.
Kunjungan ini diharapkan dapat memberikan inspirasi bagi siswa SMK Negeri 1 Nglegok Blitar, serta membuka pandangan mereka tentang karier di bidang teknologi jaringan dan industri kreatif. Universitas AMIKOM Yogyakarta berharap kunjungan ini dapat mempererat hubungan antara kedua institusi dalam memberikan pengalaman belajar yang bermanfaat dan relevan dengan kebutuhan industri masa kini.